Dan walaupun ini hanya seandainya atau hanya sekedar mimpi menjadi Anggota DPD RI(karena saya hanyalah kalangan kecil), saya tetap ingin menyampaikan banyak hal.Dan karena saya warga Indonesia, saya pasti ingin memajukan negara Indonesia ini, telah tersimpan juga banyak pemikiran dan pertanyaan bagaimana caranya agar dapat memajukan keadaan Indonesia ini menjadi lebih baik lagi. Baik dari segi keuangan, pendidikan, maupun sumber daya alam/manusia.
Namun diantara semuanya, segi yang diutamakan untuk memajukan negara ini adalah pendidikan. Seperti yang dikatakan kutipan berikut ,
"Pendidikan atau Ilmu pengetahuan adalah salah satu cara untuk memajukan suatu Negara. Pada waktu USA menghancurkan Hiroshima tempat persenjataan nuklir Jepang, maka yang pertama di tanyakan kekaisaran Jepang adalah berapa jumlah Guru yg selamat. "
Sumber;Daud Yusus,talk show TVone.
Yang ditanyakan adalah Guru, pengajar ilmu. Bahkan Jepang dalam keadaan perang pun masih memikirkan tentang pendidikan.
Ilmu tanpa terasa kita pakai sehari-hari. Memasak, bertani, menyetir, bergaul, memakai komputer, itu semua adalah ilmu. Teknologi berkembang itu pun karena adanya ilmu.
Tulisan-tulisan yang disampaikan melalui lomba seperti ini pun juga bisa mencerminkan pendidikan dari penulisnya. Misalnya saja artikel saya ini, bisa dilihat dari susunan kata-katanya dan sudah dipastikan bahwa pendidikan yang saya terima pun bisa dikatakan kurang. Jadi, seberapa pentingkah ilmu itu?
Pendidikan dan ilmu dapat menyebar dan mempengaruhi kesemua aspek. Ingat!
Tapi untuk memajukan pendidikan juga dibutuhkan sarana prasarana yang menunjang..
Jangan yang seperti ini.
* |
Dimana hati kecil kita? Dimana dana negara untuk memajukan pendidikan ini?
Dan jangan lupa. Tingkatkan kualitas Guru! Beri mereka subsidi agar mereka dapat meningkatkan mutu pendidikan yang mereka ciptakan. Suruh mereka melanjutkan pendidikan mereka agar mereka pun bisa mencetak murid yang DAHSYAT!!
Jika bangsa ini cerdas dengan kata lain berpendidikan, maka akan cepat dan mampu untuk mengelola sumber daya alam/manusia yang ada di Indonesia. Jangan mau ada campur tangan orang asing yang mengelola sumber daya kita. Apa kita tidak merasa dirugikan??
nb :
gambar diambil dari net dan untuk sementara karena saya belum memfotonya secara langsung di lingkunganku. Tapi disini memang benar-benar ada yang seperti itu.. Sungguh memprihatinkan.